Minggu, 06 Januari 2013

mycology shop

Mycology shopbudidaya berbagai macam jamur konsumsi (jamur tiram, jamur kuping, dan lain-lainnya)


Dalam usaha budidaya jamur, peluangnya sangat menjanjikan.

Usaha budidaya jamur, bila dijalankan dengan tekun, serius, serta fokus akan menjadi lahan atau peluang bisnis yang menjanjikan. hal ini dikarenakan semua perlakuan dari awal hingga akhir dapat dijadikan pemasukan serta penghasilan. Usaha amat sangat layak di kerjakan, karena bahan baku yang digunakan relatif cukup mudah di dapatkan serta jumlahnya berlimpah. Sehingga dapat mempermudah proses pembudidayaan jamur.






usaha agrobisnis yang cocok untuk dijalankan adalah budi daya jamur  khususnya jamur tiram, jamur kuping dan berbagai macam jamur konsumsi lainnya. Karena usaha ini memiliki beberapa kelebihan dibandingkan yang lainnya…
  1. Pangsa pasar yang luas sehingga kita tidak akan  kesulitan dalam memasarkan produk jamur yang kita budidayakan.
  2. Perawatannya yang mudah dan murah.
  3. dapat dikembang biakkan dalam berbagai musim, karena pemeliharaan dilakukan di dalam ruangan kumbung yang tertutup.
  4. Bahan baku yang melimpah, murah, dan mudah di dapatkan
  5. Satu kumbung dengan kapasitas 10.000 log/media tumbuh jamur, dapat dikerjakan oleh seorang tenaga kerja.
  6. hasilnya dapat dipanen setiap hari sehingga perputaran modal lebih cepat
  7. Harga jualnya stabil, kemungkinan resikonya sangat kecil
  8. Bisa dijalankan oleh siapa saja , asal ada kemauan, keseriusan, dab selalu fokus Insya Allah anda semua pasti bisa menjalankan usaha ini.
kami disini menyediakan berbagai macam bibit jamur konsumsi yang dapat dipesan secara langsung maupun secara tidak langsung. berikut ini berbagai jenis bibit yang dapat dipesan: